![]() |
. |
Buntok # – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Hj. Permana Sari, S.Si. MM. MBA., pimpin kegiatan panen bersama dilingkungan Rumah Jabatan (Rujab) Bupati, Minggu (23/3/2025).
Acara ini turut dihadiri oleh Ibu Wakil Bupati Barito Selatan, Dr. Ita Minarni, ST. MT. yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Barito Selatan, serta salah satu anggota DPRD Barsel Ida Riani.
Dalam kegiatan ini, berbagai hasil panen seperti ubi kayu, ubi jalar, dan jagung dipanen dari kebun percontohan TP-PKK. Kebun ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan yang digerakkan oleh TP-PKK Kabupaten Barito Selatan sebagai upaya mendukung ketersediaan pangan lokal.
Hj. Permana Sari dalam konfirmasinya menyampaikan bahwa kebun percontohan ini diharapkan dapat menjadi model bagi masyarakat Barito Selatan, khususnya bagi para penggerak PKK di kecamatan dan desa.
“Kami ingin memberikan contoh bagaimana pemanfaatan lahan pekarangan dapat membantu memenuhi kebutuhan pangan keluarga secara mandiri,” ujarnya.
Ia juga menegaskan bahwa kegiatan ini sejalan dengan program nasional mengenai makanan bergizi gratis. Menurutnya, ketahanan pangan lokal harus diperkuat agar masyarakat, terutama di tingkat desa, memiliki akses terhadap pangan bergizi yang cukup.
“Melalui program ini, kita tidak hanya berfokus pada ketersediaan pangan, tetapi juga ingin meningkatkan perekonomian masyarakat. Dengan memanfaatkan lahan pekarangan secara produktif, kita dapat menghasilkan bahan pangan yang bergizi dan bernilai ekonomi,” tambahnya.
Sementara itu, Ibu Wakil Bupati Dr. Ita Minarni mengapresiasi inisiatif TP-PKK dalam mengembangkan kebun percontohan. Ia menilai bahwa program ini dapat menjadi solusi dalam menghadapi tantangan ketahanan pangan, terutama dalam kondisi ekonomi yang tidak menentu.
“Dengan adanya kebun percontohan ini, masyarakat dapat melihat langsung bagaimana bercocok tanam secara efektif dan efisien. Kami berharap program ini terus berkembang dan dapat diterapkan di berbagai desa di Barito Selatan,” ungkapnya. (Rizal)